Monday 29 February 2016

10 Padanan Piala Oscar dalam Sepakbola

​Pagelaran penghargaan tertinggi dunia film baru saja berakhir. Academy Award atau yang biasa dikenal dengan Piala Oscar telah memilih sejumlah film dan tokoh di balik suksesnya sebagai yang terbaik.

Jika dipadankan dengan sepakbola, kira-kira siapa saja pemenangnya?

10. Gaya Rambut Terbaik (Best Makeup Artist) - Paul Pogba

TOPSHOT-ITA-FBL-SERIEA-JUVENTUS-ROMA

​TIdak banyak pemain yang berani mengubah penampilan rambut sedrastis Paul Pogba. Mulai dari tata rambut garis-garis, tulisan inspirasi, sampai tekstur bulu macan tutul pernah ia coba.

Pemain asal Prancis ini membawa karakter khas negaranya, sebagai pecinta fashion. Pogba adalah pemain paling fashionable barangkali.

9. Dokumenter Terbaik (Best Documentary) - Skandal FIFA

​Menjadi bagian dari jaringan pemimpin organisasi nirlaba super kaya dengan pendapatan miliaran euro setahun tampaknya sangat menggiurkan. Skandal FIFA adalah kasus paling santer di sepakbola belakangan ini.

Bahkan Presiden FIFA dan UEFA sampai dipaksa turun karena tuduhan korupsi. Semua telah terdokumentasi dengan rapi di berbagai tempat dan dibuat oleh berbagai pihak.

8. Koreografi Stadion (Best Visual Effects) - #LoveJu

​Koreografi di stadion adalah salah satu bagian dari efek visual yang sering membuat orang kagum. Apalagi ketika ikut menjadi penonton di stadion. Koreografi para suporter ini bisa membuat orang merinding.

Juventus telah melakukan langkah besar dengan memberikan kesempatan para suporter untuk mengirim koreografi mereka lewat media sosial. Karya yang dianggap terbaik lalu ditampilkan di stadion.

7. Rekonstruksi Terbaik (Adapted Screenplay) - Penalti Messi Terinspirasi Johan Cruyff

​Tendangan penalti Lionel Messi ketika membantai Celta Vigo memang tidak orisinal. Ia merekonstruksi tendangan bersejarah yang dilakukan oleh Johan Cruyff, selain beberapa tokoh besar lain yang pernah melakukannya.

Bolehlah tendangan penalti dengan mengoper ke Luis Suarez itu dipilih sebagai rekonstruksi terbaik. 

6. Kisah Orisinal Terbaik (Best Original Storyline) - Jamie Vardy

​Perjalanan Jamie Vardy telah memikat banyak pengamat sepakbola. Kisah seorang pemuda yang beberapa tahun lalu masih bermain di liga amatir, naik derajat sedikit, lalu masuk ke pusaran besar Premier League.

Jamie Vardy lalu memecahkan rekor Ruud van Nistelrooy dengan mencetak gol secara beruntun dalam 11 pertandingan Premier League. Bahkan Luis Suarez (ketika masih di Liverpool) tidak bisa melakukannya.

5. Lagu Terbaik (Best Soundtrack) - Garuda di Dadaku

​Sepertinya lagu ini lebih bagus daripada lagu resmi Piala Dunia 2014 atau Euro 2012. Lagu yang dibawakan Netral ini mengambil sorakan khas suporter Indonesia menjadi bagian dalam lagu yang penuh semangat ini.

Lagunya cocok untuk mengawali turnamen, perayaan juara, atau sekadar pembangkit semangat sebelum datang ke stadion.

4. Pelatih Terbaik (Best Director) - Luis Enrique

​Jika di musim pertama saja sudah bisa meraih tiga gelar sekaligus, wajar jika banyak orang membuat prediksi bahwa masa depan karier Anda bakal penuh kegemilangan. Mantan bek Barcelona ini tidak salah memilih kembali ke mantan klubnya untuk melatih.

Luis Enrique telah memecahkan rekor-rekor manajer bintang lima macam Pep Guardiola dan Carlo Ancelotti dalam hal rekor tak terkalahkan terpanjang. Belum lagi lima gelar yang telah didapat sejauh ini.

3. Pemain Terbaik Wanita (Best Actress) - Carli Lloyd

Carli Lloyd adalah pencetak 50 gol untuk negaranya.

Ia peraih Golden Ball dan Siver Boot selain sejumlah penghargaan lainnya. Lebih hebatnya lagi, Lloyd adalah orang Amerika, sementara bakat sepakbola terbaik biasanya dari Brasil atau Amerika Latin.

2. Pemain Terbaik Pria (Best Actor) - Lionel Messi

​Lionel Messi telah meraih empat gelar Ballod d'Or sebelum yang kelima belum lama ini. Aksinya di lapangan adalah perwujudan impian yang tadinya dianggap tidak mungkin. Gelar terbaik dunia yang kelima mensahkan hal itu.

Messi adalah sosok terbaik dunia yang sebenarnya. Mungkin masih ada pencapaian lain yang menunggu.

1. Laga Terbaik (Best Movie) - Barcelona vs Sevilla (Super Cup)

​FC Barcelona dan Sevilla bertemu di ajang European Super Cup. Barca terlihat sudah pasti menang karena unggul 4-1. Namun, di luar dugaan Sevilla membuat tiga gol. Kedudukan 4-4 dan pertandingan masuk babak perpanjangan waktu.

Di sinilah Pedro Rodriguez menjadi pahlawan bagi tim Luis Enrique dan memberikan Barcelona satu gelar lagi.

0 comments:

Post a Comment