Friday 26 February 2016

10 Derby Klasik Sepakbola

​Sepak bola adalah sebuah permainan yang melibatkan dua tim yang ingin meraih kemenangan pada akhir pertandingan tersebut. 

Kadang sebuah pertandingan yang dilatarbelakangi berbagai faktor sejarah dan kedekatan daerah menjadi sesuatu yang terus dibicarakan, dan disebut sebagai derby.

Berikut adalah sepuluh derby klasik dalam sepak bola.

10. Persija Jakarta vs Persib Bandung

​Apabila anda bertanya mengenai sepak bola kepada penonton sepak bola Indonesia maka dua nama utama yang akan muncul adalah Persija Jakarta dan Persib Bandung. Berada pada jarak yang dekat dan berstatus sebagai ibu kota dari provinsi mereka masing-masing menyebabkan rivalitas kedua klub sudah berlangsung sangat lama.

Pertandingan antara kedua tim ini selalu menjadi bahan pembicaraan media, bukan hanya karena performa keduanya di lapangan, namun juga karena perselisihan antara pendukung kedua tim tersebut.

9. River Plate vs Boca Juniors

Pertandingan antara River Plate dan Boca Juniors yang bertajuk Super Clasico ini dijamin berjalan dengan keras dan tidak jarang menghadirkan hujan kartu, kuning maupun merah, bagi kedua tim tersebut.

Bentrok antara pendukung kedua tim tersebut, baik di dalam maupun luar lapangan, juga sering terjadi dalam beberapa tahun terakhir.​

8. Arsenal vs Tottenham Hotspur

FBL-ENG-LCUP-TOTTENHAM-ARSENAL

​Rivalitas ini berawal dari datangnya Arsenal, yang sebelumnya bermarkas di Woolwich, ke London Utara, yang membuat mereka berada di posisi yang sangat dekat dengan Tottenham Hotspur.

Dalam beberapa tahun terakhir, The Gunners selalu memiliki kebanggaan untuk mengakhiri musim Premier League pada peringkat yang lebih tinggi dibandingkan dengan Spurs, namun keadaan tersebut dapat berubah musim ini.

7. Inter vs AC Milan

AC Milan v FC Internazionale Milano - Serie A

​Menjadi salah dua dari tiga tim yang dominan dalam sepak bola Italia terutama pada akhir 1990 dan awal 2000, Inter dan AC Milan menjadi sebuah pertandingan yang selalu dinanti dalam setiap musim Serie A.

Walau kedua tim saat ini sedang berusaha untuk bangkit, pertandingan antara kedua tim ini menjadi pertandingan yang tetap dinanti dalam satu musim sepak bola Eropa.

6. Liverpool vs Manchester United

Liverpool v Manchester United - Premier League

​Pertandingan yang sering disebut sebagai Derby of England ini menjadi salah satu pertandingan yang paling ditunggu dalam sepak bola Inggris, terutama sejak era Premier League dimulai pada 1992.

Kedua tim tersebut kini dipastikan akan bertemu untuk pertama kalinya dalam kompetisi Eropa ketika menjalani pertandingan babak 16 besar Europa League.

5. Chelsea vs Arsenal

FBL-ENG-PR-ARSENAL-CHELSEA

​Persaingan antara kedua tim ini menjadi salah satu yang terpanas di Inggris sejak dimulainya kompetisi Premier League pada 1992. Maju beberapa tahun kemudian dan kedua tim tersebut memiliki rekor yang dibanggakan oleh pendukung kedua tim.

Arsenal dengan prestasi tak terkalahkan dalam satu musim Premier League, dan Chelsea dengan keberhasilan menjadi tim London pertama yang meraih gelar Champions League.

4. Manchester United vs Manchester City

Manchester United v Manchester City - Premier League

​Walau sebelumnya kedua tim memang sudah menjadi saingan akibat kondisi geografis yang berdekatan, Manchester United dan Manchester City menjadi salah satu pertandingan yang paling ditunggu di Premier League akibat investasi besar yang diberikan investor timur tengah kepada City.

Kini kekuatan kedua tim menjadi lebih seimbang, dan pertandingan antara kedua tim tersebut mempertemukan bintang-bintang terbaik dalam sepak bola Eropa.

3. Real Madrid vs Atletico Madrid

Real Madrid CF v Club Atletico de Madrid - UEFA Champions League Quarter Final: Second Leg

​Faktor geografis juga menjadi faktor utama rivalitas antara Real dan Atletico Madrid, dan sepanjang sejarah pertemuan kedua tim tersebut Los Blancos masih memiliki keunggulan yang cukup tinggi dibandingkan dengan tetangga mereka.

Masih segar dalam ingatan momen minuto 93 pada final Champions League 2013/14 ketika Real keluar sebagai juara di Lisbon, Portugal.

2. Inter vs Juventus

Juventus FC v FC Internazionale Milano - TIM Cup

​Rivalitas antara Inter Milan dan Juventus memang tidak berkaitan dengan faktor kondisi geografis kedua tim, namun berhubungan dengan status kedua tim tersebut sebagai salah dua yang terbaik di Italia.

Skandal pengaturan skor yang sempat menjatuhkan Juventus semakin meningkatkan intensitas pertandingan antara kedua tim tersebut dalam beberapa tahun terakhir.

1. Barcelona vs Real Madrid

FBL-ESP-LIGA-REALMADRID-BARCELONA-CLASICO

​Rivalitas antara Barcelona dan Real Madrid menjadi sesuatu yang memiliki makna yang sangat dalam pada sejarah sepak bola Spanyol, mengingat latar belakang politik di balik kedua tim tersebut.

Barca unggul dalam beberapa tahun terakhir, dan bahkan menjadi bagian penting dalam kesuksesan Tim Nasional Spanyol pada 2008 sampai 2012.

0 comments:

Post a Comment